Cara Memperkenalkan Diri Via WA

Saat ini penggunaan whatsapp tidak hanya untuk keperluan pribadi saja, tetapi juga digunakan untuk mempermudah komunikasi dengan rekan kerja. Jadi saat ini kebanyakan perusahaan pastinya akan memiliki grup kantor. Sehingga untuk kamu yang mungkin baru gabung bersama suatu perusahaan, pastinya kamu akan memperkenalkan diri secara langsung.

Selain itu, karena saat ini ada grup wa kamu juga pastinya harus memperkenalkan diri di grup wa kantor. Untuk bisa memperkenalan diri di grup wa kantor dengan baik, kamu mungkin bisa membaca tips dan cara memperkenalkan diri via wa yang kami bagikan disini.

Selain kamu memperkenalkan diri di grup wa kantor, terkadang kamu ketika ingin bergabung dengan wa komunitas hobi yang kamu miliki. Kamu juga pastinya akan membutuhkan cara memperkenalkan diri via wa yang kami bagikan disini.

Jadi setelah kamu diinvite atau gabung ke grup wa kantor atau grup wa komunitas, sebelum memulai percakapan. Kamu harus memperkenalkan diri terlebih dahulu ke seluruh anggota grup wa tersebut. cara memperkenalkan diri via wa akan berbeda-beda antara grup wa kantor dengan grup wa komunitas.

Karena kamu harus membedakan cara perkenalan diri secara resmi/formal ke grup wa kantor dengan perkenalan diri di grup wa komunitas. Dan yang paling penting saat bergabung di grup wa apapun, kamu sebaiknya tidak mengawali percakapan dengan mengetik P saja, atau langsung membalas obrolan anggota di dalam grup tanpa melakuan perkenalan.

Sebaiknya untuk memulai perkenalan diri via wa kamu harus sebutkan salam, perkenalkan nama, domisili dan informasi lainnya.

Cara Memperkenalkan Diri Via WA di Grup WA Komunitas

Saat kamu bergabung ke grup wa komunitas, fansbase, atau grup wa umum lainnya. Kamu bisa menggunakan bahasa yang santai saat memperkenalkan diri. Karena grup wa yang kamu gabung tentunya adalah orang-orang yang akan membahas hal-hal yang ringan dan seru-seruan.

Untuk cara memperkenalkan diri via wa di grup wa komunitas, fanbase atau grup wa umum lainnya kamu bisa gunakan kata-kata perkenalan sebagai berikut :

“Halo semua, nama saya (nama kamu) dan saya baru saja bergabung dengan grup komunitas (nama grup wa) ini. Saya sangat senang bisa ikut berpartisipasi dalam diskusi dan berbagi pengalaman dengan teman-teman komunitas (nama komunitas) di sini. Terima kasih atas kesempatan ini dan diijinkan admin (nama grup wa) dan saya berharap dapat berinteraksi dengan kalian semua serta semoga saya bisa memberikan manfaat untuk grup komunitas ini.”

“Selamat pagi semua, saya (nama kamu) dan baru saja bergabung dalam grup komunitas (nama grup wa). Saya berminat dalam (topik komunitas) dan ingin belajar lebih banyak dari teman-teman yang sudah berpengalaman di bidang (komunitas yang kamu ikuti). Saya sangat senang bisa berpartisipasi dalam diskusi dan berbagi pengetahuan bersama. Terima kasih atas kesempatan ini dan saya berharap bisa berinteraksi dengan baik bersama kalian semua.”

Cara Memperkenalkan Diri Via WA di Grup WA Kantor Baru

Kamu juga bisa menerapkan cara memperkenalkan diri via wa di grup wa kantor baru, dengan kata-kata perkenalan sebagai berikut :

“Selamat siang rekan-rekan, nama saya (nama kamu) dan baru saja bergabung dengan perusahaan ini. Saya sangat senang bisa bekerja bersama dengan kalian semua dan saya berharap disini bsia berkontribusi dalam mencapai tujuan perusahaan. Terima kasih atas kesempatan ini dan saya berharap bisa berinteraksi dan bekerja sama dengan kalian semua.”

“Halo semua, nama saya (nama kamu) dan saya baru saja bergabung dengan perusaaan ini. Saya sangat bersemangat untuk mengenal rekan-rekan dan ingin bisa belajar dari para profesional yang ada diperusahaan ini. Saya siap untuk bekerja keras dan berkontribusi dalam mencapai tujuan perusahaan. Terima kasih atas kesempatan ini dan saya berharap bisa berinteraksi dan bekerja sama dengan kalian semua.”

Jadi itulah tadi beberapa cara memperkenalkan diri via wa untuk grup wa kantor atau grup wa komuniatas. Jika kamu bergabung dengan perusahaan internasional, maka kamu wajib belajar perkenalan dalam bahasa inggris di Visitpare.com.